
Kabar mengejutkan dan menggembirakan bagi para penggemar dadu online pahlawan super ini disampaikan secara langsung oleh Marvel Studios di Panel San Diego Comic-Con pada 23 Juli 2022.
Di acara tersebut, Marvel Studios mengungkapkan bahwa akan ada dua film Avengers baru, salah satunya adalah Avengers Secret Wars sebagai penutup fase 6 MCU di November 2025.
Multiverse saga diketahui telah berjalan sejak fase 4 Marvel yang dimulai dengan rilisnya film Black Widow di tahun 2021.
Meski perilisan Avengers Secret Wars terbilang masih jauh, film ini sudah sangat dinantikan oleh para penggemar Marvel, lho.
1. Terinpirasi dari Seri Buku dengan Judul yang Sama
Seperti beberapa judul film Marvel lainnya, Avengers Secret Wars terinspirasi dari seri buku komik ikonik dengan nama yang sama.
Jika dilihat dari seri buku tersebut, film ini diperkirakan akan memperlihatkan pertempuran multiverse antara superhero dan supervillains Marvel.
2. Superhero yang Mungkin Hadir di Avengers Secret Wars
Walaupun perilisan film ini masih di tahun 2025, beberapa penggemar Marvel sudah memprediksi karakter-karakter yang mungkin tampil.
Beberapa karakter MCU seperti Thor, Doctor Strange, Scarlet Witch, Bruce Banner, Guardians of the Galaxy, Ant-Man, Wasp, Spiderman, diprediksi akan tampil.
Karena Secret Wars menceritakan tentang sebuah entitas kosmik yang dikenal dengan nama Beyonder.
Beyonder akan berusaha untuk mengumpulkan berbagai macam superhero dan supervillains di Battleworld.
Salah satu alasan mengumpulkan keduanya adalah untuk diadu dan melihat siapa yang menang serta menemukan pahlawan terkuat.
Berbeda dengan seri atau sekuel Avengers lainnya yang hanya menampilkan satu penjahat, di sekuel ini akan melibatkan lebih banyak penjahat yang menciptakan kekacauan di alam semesta Marvel.
Setelah menyutradarai Captain America, Infinity War, dan Endgame, sutradara Joe dan Anthony Russo dirumorkan akan mengarahkan dua film baru Avengers.
Rumor ini semakin jelas karena keduanya pernah mengatakan sangat tertarik untuk kembali ke Marvel dan menyutradarai Secret Wars.
Namun, perlu diingat, ini hanya sebatas rumor, jadi kita perlu menunggu siapa sutradara pasti dari film ini, ya.